MAN Insan Cendekia Asahan Segera Dibangun, Perkuat Pendidikan Unggulan Nasional
1 min read
PESANKU.CO.ID, ASAHAN – Pemerintah Kabupaten Asahan resmi menyerahkan sertifikat tanah hibah seluas 94.030 meter persegi untuk pembangunan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia Kabupaten Asahan. Penyerahan dilakukan di Jalan Budi Utomo, Kelurahan Mutiara, Kecamatan Kota Kisaran Timur, di atas lahan eks BSP, Rabu (14/1/2026), sebagai bentuk komitmen daerah dalam mendukung penguatan pendidikan menengah unggulan berbasis keislaman.
Kegiatan tersebut dihadiri Wakil Menteri Agama Republik Indonesia Dr. K.H. Romo R. Muhammad Syafi’i, S.H., M.Hum., Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara H. Ahmad Qosbi, S.Ag., M.M., Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin, S.Sos., M.Si., Wakil Bupati Asahan, Kepala Kemenag Kabupaten Asahan beserta jajaran, Camat Kota Kisaran Timur, serta sejumlah tamu undangan lainnya. Kehadiran para pemangku kepentingan ini menandai dukungan penuh terhadap pembangunan MAN Insan Cendekia di Asahan.
Kepala Kanwil Kemenag Sumatera Utara dalam sambutannya mengapresiasi langkah Pemerintah Kabupaten Asahan yang telah menyiapkan lahan hibah untuk madrasah unggulan tersebut. Ia menjelaskan bahwa pada tahap awal, MAN Insan Cendekia Kabupaten Asahan akan dioperasionalkan sebagai MAN Insan Cendekia rintisan yang berada di bawah pembinaan MAN Insan Cendekia Tapanuli Selatan, sebelum pembangunan fisik permanen dilakukan di lokasi hibah.
Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin menegaskan bahwa lahan eks BSP yang dihibahkan memang disiapkan khusus untuk pembangunan MAN Insan Cendekia. Ia menyampaikan terima kasih atas kepercayaan Kementerian Agama RI kepada Kabupaten Asahan, serta berharap kehadiran madrasah ini mampu melahirkan generasi unggul secara akademik, berakhlak mulia, dan berlandaskan nilai-nilai keislaman, sekaligus memberikan dampak positif bagi pembangunan sosial dan ekonomi masyarakat sekitar.
Sementara itu, Wakil Menteri Agama RI menjelaskan bahwa MAN Insan Cendekia merupakan madrasah unggulan nasional di bawah Kementerian Agama yang menerapkan sistem seleksi siswa dan tenaga pendidik secara ketat dan berbasis kualitas. Dengan pembangunan MAN Insan Cendekia di Kabupaten Asahan, jumlah MAN Insan Cendekia di Indonesia bertambah menjadi 25.
Penyerahan sertifikat tanah hibah dari Bupati Asahan kepada Wakil Menteri Agama RI menjadi penanda resmi dimulainya pembangunan MAN Insan Cendekia Kabupaten Asahan. Kehadiran madrasah ini diharapkan menjadi investasi jangka panjang daerah dalam mencetak sumber daya manusia unggul dan berdaya saing nasional.(RK)